Ads by CAPS
Cara Mengaktifkan Tema Gelap di iPhone dengan Mudah

Cara Mengaktifkan Tema Gelap di iPhone dengan Mudah

Share

Sobat Caps, apakah kamu ingin tampilan iPhone mu lebih keren dengan Tema Gelap? Tenang saja, kamu berada di tempat yang tepat! Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan langkah-langkah sederhana untuk Mengaktifkan Tema Gelap di iPhone.

Ads by CAPS

Kenapa Harus Menggunakan Tema Gelap?

Mengapa sih Tema Gelap itu begitu populer? Apa yang membuat kamu ingin mengubah tampilan iPhone ke tampilan gelap, Terutama untuk laki laki nih. Memang warna gelap identik dengan elegan, tak hanya ponsel, seperti pakaian juga begitu kan? Setuju ngga? Nah, mari kita kupas alasan-alasannya:

Penampilan yang Keren dan Nyaman

Tema Gelap tidak hanya terlihat keren, tetapi juga lebih nyaman untuk mata, terutama saat kamu menggunakan iPhone di malam hari. Kamu bisa melihat layar tanpa terlalu banyak cahaya terang yang mengganggu.

Hemat Baterai

Tidak banyak yang tahu, Tema Gelap juga dapat membantu menghemat baterai iPhone. Saat menggunakan layar OLED, bagian yang berwarna hitam sebenarnya mematikan piksel, yang mengurangi konsumsi daya baterai.

Baca Juga: Tutorial Cara Rekam Layar di iPhone

Bagaimana Cara Mengaktifkan Tema Gelap di iPhone?

Yuk, sekarang kita masuk ke inti pembicaraan: bagaimana Mengaktifkan Tema Gelap di iPhone mu. Ikuti langkah-langkah ini dengan seksama:

TikTok: Capspoint

Langkah 1: Buka Pengaturan

Pertama, buka aplikasi Pengaturan di iPhone mu. Biasanya, ikonnya berbentuk gigi roda.

Langkah 2: Pilih Tampilan & Kecerahan

Di menu Pengaturan, gulir ke bawah dan cari opsi “Tampilan & Kecerahan“. Ketuk itu untuk melanjutkan.

Ads by CAPS

Langkah 3: Aktifkan Tema Gelap

Di dalam menu “Tampilan & Kecerahan“, kamu akan menemukan opsi “Tema Gelap“. Geser tombolnya ke posisi aktif (menyala) untuk mengaktifkan Tema Gelap.

Baca Juga: Cara Mematikan iPhone dengan Mudah

Nah untuk pengguna iPhone baru yang mungkin baru pindah dari ponsel sebelumnya, semoga apa yang kamu cari bisa kalian temukan disini ya. Tidak hanya itu, kami juga menyajikan tutorial lainya seputar iPhone dan berita Apple lainnya.

Sekarang kamu sudah tahu cara mengaktifkan dark mode di iPhone, Sobat Caps! Selamat menikmati pengalaman baru dengan tampilan yang lebih keren dan hemat baterai. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu dan iPhone mu!

0