Fitur iPhone 12 Yang Tidak Ada Di iPhone Lain. iPhone 12 telah diluncurkan Apple pada acara Apple Event di YouTube dan dijual di Indonesia pada Desember 2020 oleh Group retail Erajaya. Pada acara itu, seperti biasa Apple telah menyematkan teknologi terbarunya pada produk iPhone terbarunya.
iPhone 12 memiliki bentuk yang mirip dengan iPhone 11, desain yang itu-itu saja banyak para konsumen yang mencari informasi mengenai desain iPhone 12, apakah memiliki perbedaan dengan generasi sebelumnya.
Fitur Unggulan Pada iPhone 12
Melihat dari segi desain iPhone 12 series yaitu iPhone 12 Mini, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max terlihat hanya mengalami perubahan kecil dari iPhone 11 series. Tetapi, ternyata Apple telah menyematkan banyak peningkatan pada teknologi dan fitur-fiturnya tidak ada di seri iPhone pendahulunya.
Tahan Pada Kedalaman Air Hingga 6 Meter
Untuk mempertahankan kualitasnya, Apple selalu memperhatikan kualitas pada produknya. Pada iPhone generasi sebelumnya memiliki ketahanan air hanya 4 meter, pada iPhone 12 mampu menyelam hingga kedalaman 6 meter.
Dapat Mengukur Tinggi Badan
Fitur iPhone 12 Yang Tidak Ada Di iPhone Lain. Selain itu iPhone 12 terdapat fitur untuk mendeteksi orang pada aplikasi Measure. Fitur ini dapat mengukur tinggi badan seseorang, baik dalam posisi duduk ataupun berdiri. Fitur tersebut hanya ada pada iPhone 12 dan iPhone 12 Pro Max.
Sinyal 5G
Kemampuan untuk mendukung menghasilkan sinyal 5G akan membuat penggunanya mampu mengoperasikan internet dengan lebih cepat. Kemampuan ini terdapat pada semua iPhone serie 12 dan versi yang lebih baru.
MagSafe
Pada seri iPhone 12 telah dilengkapi dengan MagSafe yang dapat kamu hubungkan dengan aksesoris magnetik yang kompatibel dengan MagSafe.
MagSafe sendiri merupakan rangkaian magnet melingkar pada kaca belakang iPhone.
Dapat Menangkap Gambar Pada Malam Hari Dengan Baik
Peningkatan pada iPhone 12 adalah pada mode malam, di generasi sebelumnya hanya dapat menggunakan mode malam pada lensa wide angle, di seri iPhone 12 mode malam sudah dapat kamu gunakan pada kamera ultra wide.
Mode malam juga dapat digunakan pada lensa TrueDepth iPhone 12 atau bahasa umumnya adalah kamera depan.
Pengguna iPhone 12 tidak perlu khawatir jika ingin berfoto pada malam hari karena sudah bisa menangkap gambar pada malam hari. Kemudian mode malam juga bisa kamu gunakan untuk pengambilan video Timelapse.
Terdapat Sensor LiDAR
Untuk seri iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max dilengkapi dengan potret mode dan sensor LiDAR yang membantu kamu dalam mengambil gambar dengan fokus otomatis kamera lebih cepat pada lokasi yang gelap atau minim cahaya. Tidak perlu khawatir untuk mengambil gambar berkualitas di tempat yang gelap.
Memotret dalam Format Apple ProRAW
Fitur ini pada iPhone generasi sebelumnya masih perlu membutuhkan aplikasi pihak ketiga. Pada iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max telah disematkan teknologi bernama Apple ProRAW.
Apple telah mengatakan, perangkat ini akan memberikan banyak manfaat pada saat memproses gambar, khususnya untuk kamu yang bergerak di bidang fotografi.
High Definition FaceTime
Peningkatan yang telah Apple sematkan di iPhone yaitu resolusi FaceTime dari yang sebelumnya 720p, kini menjadi 1080p HD. Perlu kamu ketahui bahwa kualitas HD bisa kamu gunakan jika kamu terhubung dengan Wifi atau sudah memiliki konektivitas 5G.
Peningkatan Pada Zoom Foto Dan Video
Kualitas zoom pada iPhone 12 series khususnya iPhone 12 Pro Max, memiliki lensa telephoto yang lebih canggih dari iPhone 12 biasa, Yaitu 65mm/f/2.2.
Menghasilkan Foto Yang Lebih Smooth Menggunakan Sensor-Shift
Pada iPhone 12 series memiliki kestabilan gambar optik (OIS) di setiap lensanya selain ultra-wide. Tapi ipHone 12 Pro Max tidak merubah stabilitas tersebut dengan menggunakan sensor Shift.
Biasanya sensor tersebut digunakan pada kamera DSLR dan juga kamera mirrorless. Sensor ini menghasilkan kualitas foto yang lebih smooth dan berkualitas.
Bagaimana kamu tertarik untuk memilikinya? Memang pada iPhone 13 sekarang ini terlihat lebih canggih dari iPhone 12. Namun, dengan harga yang masih tinggi, iPhone 12 series juga bisa kamu pertimbangkan melihat dari fitur yang sama-sama canggihnya.